Jumat, 05 September 2008

Bupati Tabanan, Komit Berdayakan Desa Pekraman lewat CBD


Pemberdayaan desa pekraman melalui Program CBD (Community Based Development) – Bali Sejahtera dari Provinsi Bali terbukti memberikan manfaat positif bagi krama miskin. Oleh karena itu, Bupati Tabanan akan selalu komit mendukung pelaksanaan program CBD di wilayahnya.

Bupati Tabanan N. Adi Wiryatama dalam suatu kesempatan mengakui bila Program CBD sangat dirasakan manfaatnya bagi desa pekraman, karena terbukti mampu memberdayakan krama miskin di bidang ekonomi. Melihat manfaat tersebut, pihaknya dari tahun ke tahun selalu berupaya agar jumlah desa pekraman di Kabupaten Tabanan yang menerima program CBD bisa meningkat. "Saya sangat komit terhadap pemberdayaan desa pekraman di Kabupaten Tabanan. Di antaranya pemberdayaan melalui program CBD yang telah terbukti memberikan manfaat positif bagi krama miskin," paparnya.



Peningkatan
Menurut Bupati Wiryatama, Angka kemiskinan merupakan salah satu tolok ukur keberhasilan pembangunan sehingga penanggulangan kemiskinan selalu menjadi fokus pemerintah. Penanggulangan kemiskinan menjadi tugas berat pemerintah baik pusat maupun daerah terlebih dengan terjadinya krisis ekonomi yang mengakibatkan angka kemiskinan meningkat dan peningkatan tersebut akan berdampak pada banyak sektor serta menimbulkan masalah serius seperti menurunnya kualitas sumber daya manusia, terganggunya stabilitas sosial dan meningkatnya angka kriminalitas. Untuk mencegah hal tersebut diperlukan program penanggulangan kemiskinan yang sistematis, terarah dan langsung mengena pada akar permasalahan. "Program CBD merupakan program penanggulangan kemiskinan yang sesuai dengan kondisi masyarakat di Bali sehingga harus kita dukung dan terus ditingkatkan," ujarnya.

Bupati Wiryatama menambahkan, berdasarkan berbagai pertimbangan dan hasil evaluasi, pihaknya berharap tahun depan jumlah desa pekraman di Kabupaten Tabanan penerima program CBD bisa meningkat. "Kami akan mengusulkan minimal 80 desa pekraman pada tahun 2009 bisa menerima program CBD. Mudah-mudahan saja Pemprov Bali bisa menyetujuinya," katanya berharap. Terkait dana pendampingan, Pemkab Tabanan siap menyediakannya sepanjang Pemprov Bali menyetujuinya. "Kami siap menyediakan dana pendampingannya," tegasnya. (gus)

Tidak ada komentar: